Profil 5 Pemain Brasil yang Diisukan Akan Dinaturalisasi PSSI
Sepak bola Indonesia secara tiba-tiba kedatangan sejumlah pemain muda asal Brasil. Mereka disinyalir bakal menjalani program naturalisasi untuk kebutuhan Timnas di Piala Dunia U-20 2021.
Setidaknya sudah ada 5 pemain yang hadir ke Indonesia. Kelima anak muda Brasil ini langsung bergabung bersama beberapa tim Liga 1: Persija Jakarta, Arema FC, dan Madura United.
Mereka adalah Thiago Apolinario, Maike Henrique, Robert Junior Rodrigues Santos, Pedro Henrique Bartoli Jardim, dan Hugo Guilherme Correa Grillo.
Lantas, siapa saja mereka? Berikut profil singkat dari kelima pemain tersebut. Silakan disimak.
Thiago Apolinario dan Maike Henrique (Persija Jakarta)
Persija secara resmi mengumumkan kehadiran dua pemain muda asal Brasil tersebut. Keduanya diketahui sudah menjalani trial bersama skuat 'Macan Kemayoran'.
Thiago dan Maike sama-sama berposisi sebagai gelandang. Thiago diketahui pernah membela salah satu tim Brasil, Corinthians U-17.
Sementara, Maike tercatat sebagai pemain A.A.E.C Guarulhos di tahun 2019. Tim tersebut merupakan klub sepak bola asal Guarulhos, salah satu kota di Sao Paolo, Brasil.
Kehadiran mereka di Persija diyakini akan semakin meramaikan persaingan pos lini tengah Persija. Pasalnya, skuat Ibu Kota sudah memiliki beberapa pemain top di lini tengah: Evan Dimas, Marc Klok, dan Rohit Chand.
Saat ini, dua pemain kelahiran Brasil tersebut masih berusia sangat belia, yakni 18 dan 19 tahun.
Hugo Guilherme Corre Grillo dan Pedro Henrique Bartoli (Arema FC)
Jika Thiago dan Maike masih menjalani sesi uji coba bersama Persija, lain hal dengan Hugo dan Pedro. Kedua pemain ini secara resmi sudah diperkenalkan sebagai pemain anyar Arema FC.
Pedro yang saat ini menginjak usia 19 tahun, berposisi sebagai striker. Sementara, Hugo yang berusia satu tahun lebih muda, biasa bermain sebagai bek tengah.
Pedro tercatat sebagai striker klub GD Chaves U-19 yang berkompetisi di Portugal Liga Juniores U-19 musim 2019-2020.
Sedangkan, Hugo Gilherme Correa Grillo sebelumnya merumput di Cuiaba Esporte Clube U-20 pada Copa do Brasil U-20 dan Sao Paulo Youth Cup.
Profil 5 Pemain Brasil yang Diisukan Akan Dinaturalisasi PSSI (2)
Dua pemain asal Brasil, Henrique Bartoli Jardim dan Hugo Gilherme Correa Grillo, berlatih bersama Arema FC. Foto: Instagram/@aremafcofficial
Manajemen Arema FC mengaku perekrutan keduanya murni merupakan kebutuhan klub. Kedua pemain muda ini juga diproyeksikan mampu menjadi investasi jangka panjang bagi tim asal Jawa Timur tersebut.
Robert Junior Rodrigues Santos (Madura United)
Madura United juga tak ketinggalan mendatangkan pemain muda asal Brasil. Tim berjuluk 'Laskar Sape Kerab' tersebut menghadirkan Robert untuk mengarungi kompetisi Liga 1.
Robert sendiri merupakan pemain yang berposisi sebagai striker. Pesepak bola kelahiran 20 Mei 2001 tersebut juga memiliki keunggulan fisik di atas rata-rata pemain Indonesia lainnya.
Dengan tubuh menjulan 196 sentimeter, Robert diharapkan mampu mempertajam lini depan Madura United. Ia diketahui sebelumnya pernah barmain untuk salah satu tim di Brasil, Corinthians Alagoano.
0 comments:
Post a Comment