Wednesday, March 11, 2020

Tips Sukses dari CEO Hawai Group Malang


 Tips Sukses dari CEO Hawai Group Malang

Indra Yogi Kurniawan merupakan salah satu pengusaha muda dari Kota Malang. Pria 33 tahun ini menekuni usaha di bidang pariwisata. Kini, dia menjabat sebagai Chief Executive Officer (CEO) Hawai Group Malang. 

Yogi terjun ke dunia bisnis pertama kali pada tahun 2008. Selepas menyelesaikan S1, dia membuka game center Flux di Kota Malang. Di tahun 2009-2015, dia mulai mengembangkan bisnis real estate perumahan. Lalu pada 2015, dia mulai membangun Hawai Group Malang. 

Dalam menjalankan bisnis, Yogi mengaku tak malu belajar dari senior yang lebih dulu menjalankan bisnis dan sukses dibidangnya. "Pengalaman saya berbisnis, saya banyak belajar dari pengusaha-pengusaha senior yang sudah sukses di bidangnya," paparnya.  

Yogi mengatakan, dalam berbisnis harus pintar dan tanggap membaca peluang. "Kita harus pintar dan tanggap agar bisa melihat peluang dan membuka diri untuk belajar dari orang lain," bebernya. 

Menurut Yogi, kunci membangun sebuah bisnis baru adalah banyak belajar dan berkomunikasi dengan para pemilik bisnis lain. "Dari situlah kadang kita menemukan ide-ide baru yang dapat dikembangkan," paparnya. 

Saat ini, Yogi mengaku akan terus mengembangkan usaha dibidang pariwisata yang terkenal dengan gelombang tsunami yaitu Hawai Waterpark Malang. Dia berencana membesarkan Hawai Group agar menjadi salah satu ikon pariwisata di Indonesia.  

Tak lupa, Yogi membagikan tips menjadi pengusaha sukses. "Jangan menunda pekerjaan karena timing (waktu) adalah salah satu faktor kesuksesan sebuah bisnis," sarannya. 

Dalam menjalankan bisnis, Yogi memiliki motto yaitu: Time will pass, and we have to make the most of it.

Tips Sukses dari CEO Hawai Group Malang Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Fauzi Rahmat

0 comments:

Post a Comment