Kisah 3 Konten Kreator Menangi Kontes
Di zaman serba internet seperti saat ini, siapa saja dapat menjadi content creator untuk berkreasi sebebas mungkin. Mulai dari anak-anak hingga dewasa dapat membuat sebuah content yang kreatif bahkan bermanfaat bagi penontonnya.
Bahkan, content yang dibuat dapat mendatangkan rezeki. Seperti ketiga content creator yang berhasil mendapatkan hadiah motor setelah memenangkan lomba online Panen Kemerdekaan dari aplikasi Snack Video.
Penasaran bagaimana kisahnya? Berikut ulasannya
1. Andi, Karyawan Konstruksi Baja
Andi merupakan karyawan swasta yang kesehariannya di bagian pengelasan konstruksi baja. Setiap harinya selain bekerja, Andi dengan semangat mengikuti program Panen Kemerdekaan dengan mengumpulkan kerupuk dan mengunggah video originalnya. Andi terang-terangan mengungkapkan alasannya untuk mengikuti program ini yaitu untuk mendapatkan hadiah utama namun lama kelamaan Andi menikmati aplikasinya karena banyak menemukan teman baru untuk berbagi cerita.
“Pada awalnya memang terasa aneh, namun lama kelamaan saya enjoy. Saya senang sekali, video saya sudah dilihat banyak orang dan memiliki banyak pengikut baru. Saya mengajak temen-temen saya untuk ikut partisipasi, tapi mereka semua malu di depan kamera”, ujar Andi yang berhasil menjadi pemenang Yamaha Lexi VVA.
2. Usman, Security Perumahan
Usman merupakan security perumahan yang kesehariannya bekerja piket, mengurus dan menyirami taman dan juga sebagai operator mesin pompa penampungan air. Ia mengatakan walaupun sudah berumur tapi tidak menutup kemungkinan dalam mengikuti tren jaman, apalagi ada hadiahnya.
“Saya suka cari-cari aplikasi video pendek yang lain, namun pada saat ikutan aplikasi ini jadi lebih menarik dan saya suka banget aktif disini bikin konten komedi atau lihat konten komedi,” ujar Usman sambil tertawa.
3. Kisah Zazanan, Pengrajin dari Surabaya
Zazanan adalah seorang pengrajin dari Surabaya. Membuat dan berbagi video pendek di Snack Video dengan teman-temannya adalah salah satu kegiatan favoritnya sehari-hari. Dia suka membuat video-video kreatif
“Bagi Saya dengan membuat dan memposting video pendek di Snack Video sama seperti menuliskan Buku Harian yang hidup dan menarik. Hal ini juga dapat mendekatkan saya dengan teman dan anggota keluarga karena memungkinkan saya berbagi video dengan mereka meskipun saya jauh dari rumah." ujar Zazanan.
0 comments:
Post a Comment